a. Pilih menu perbendaharaan - SAPP Inhouse - Jaminan - Browse dan Monitoring Jaminan.
b. Isi field parameter “Pengajuan” dengan “Jaminan untuk Kegiatan Kepabeanan/Cukai”.
c. Isi field “Bentuk Jaminan” sesuai dengan kebutuhan pengguna.
Isi field “Status”, “Status Pembayaran” untuk bentuk jaminan “Tunai”, “Kantor”, dan “Tanggal Pengajuan” sesuai dengan kebutuhan. Kemudian, klik button Search.
e. Pilih salah satu data yang statusnya “Penelitian Jaminan”, lalu double klik untuk melihat detailnya.
f. Pada bagian Data Jaminan, isi field “Nomor dan Tanggal BPJ”.
g. Klik Check pada checkbox “Penomoran Otomatis” apabila ingin melakukan penomoran BPJ secara otomatis atau klik uncheck pada checkbox “Penomoran Otomatis” untuk penomoran yang dilakukan secara manual.
h. Klik tab “Data Perusahaan” untuk melihat Detail Informasi Perusahaan.
i. Klik tab “Data Lampiran” untuk melihat Detail Dokumen Lampiran dan nomor tanggal Jaminan.
j. Klik icon “Download” untuk menampilkan preview lampiran.
k. Pilih radio button “Berkas Asli Diterima” dengan “Ya” atau “Tidak”.
l. Isi field “Tanggal Berkas Diterima”.
m. Klik tab “Data Detail” untuk melihat Detail Permohonan Jaminan.
n. Isi field “Bendahara Penerima/Pejabat Cukai” dengan klik button “Referensi” untuk menampilkan list Pegawai. Kemudian, pilih salah satu.
o. Isi field “Status Jabatan”.
p. Pilih radio button “Keputusan Penelitian” dengan “Terima” atau “Tolak”.
q. Isi field “Keterangan” dan “Kota Tempat Tanda Tangan”. Kemudian klik button Simpan untuk menyimpan data yang sudah direkam dan sudah final.
Untuk nip user login sama dengan nip pada penomoran, akan tampil button “Tanda Tangan”, pengguna dapat klik button “Tanda Tangan” dan masukkan “NIK dan Passphrase”. Kemudian, klik button “OK”. Status pada data tersebut akan berubah menjadi “Terbit BPJ - Selesai TTE”.